recent

Di Aceh Timur, Imam Besar Serahkan Dua Rumah untuk Warga Miskin di Darul Falah dan Julok

Imam Besar Barisan Muda Ummat (BMU) Ayahanda Tgk H Muhammad Yusuf H Abdul Wahab (Tu Sop Jeunieb) sedang menyerahkan Kunci Rumah Layak Huni 019 BMU-WPU Peduli di Gampong Blang Uyok Kecamatan Julok Kabupaten Aceh Timur, Kamis 14/3/2019.
IDI RAYEUK- Dua kepala keluarga miskin di Kabupaten Aceh Timur mendapatkan rumah layak huni bantuan dari Barisan Muda Ummat (BMU) Pusat dan Wanita Peduli Ummat (WPU) Malaysia yang dibangun dengan dana gerakan sepuluh ribu dari sejumlah masyarakat Aceh melalui donasi BMU Peduli di Kecamatan Julok dan Darul Falah, Kamis, (14/03/2019), sore.

Seperti diberitakan sebelumnya, BMU dan WPU bekerja sama dengan masyarakat Aceh Malaysia, akan membangun empat rumah bantuan untuk masyarakat miskin di 4 kabupaten/kota di Aceh pada Februari 2019 lalu.
Penyerahan Kunci Rumah Layak Huni 018 BMU Peduli di Gampong Seuneubok Panton Kecamatan Darul Falah Kabupaten Aceh Timur, Rabu 13/3/2019.
Kunci rumah diserahkan oleh Imam Besar BMU Tgk. H. Muhammad Yusuf A Wahab atau Tu Sop kepada dua warga miskin masing-masing Zulfikar (45) di Gampong Seuneubok Panton Kecamatan Darul Falah Kabupaten Aceh Timur untuk rumah dengan kode BMU 018 pada Rabu,(13/03/2019) kemarin. Sedangkan rumah WPU&BMU 019 diserahkan kepada Abdul Azim (36) warga Gampong Blang Unyok Kecamatan Julok Aceh Timur.
RUMAH LAYAK HUNI 018 BMU PEDULI
Camat Kecamatan Julok Adnan, S.Ag., didampingi Kapolsek Julok Ipda Ajies dan Danramil Julok diwakili Serda H. Sitompul sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan BMU, kegiatan seperti ini akan membantu pemerintah Aceh Timur khususnya pemerintah Kecamatan Julok dalam menurunkan angka kemiskinan, ke depan Muspika Kecamatan Julok akan bekerjasama dengan DPD BMU Aceh Timur.

RUMAH LAYAK HUNI 019 BMU-WPU PEDULI
“Pola yang dilakukan BMU sangat tepat, dana dari rakyat untuk rakyat 10.000 Rupiah siapapun sanggup memberikan seperti arahan Tu Sop tadi,” kata Camat Julok. Ia berharap semoga cara ini menjadi solusi Muspika Julok dalam menurunkan angka kemiskinan ke depan. 

Sementara itu Imam Besar BMU Tu Sop yang juga Ketua Himpunan Ulama Dayah Aceh (HUDA) dalam sambutannya menyatakan peradaban sosial Islam telah diajarkan oleh Rasulullah kepada umatnya seperti yang digambarkan Imam Al Ghazali. Ada tiga hal yang disimpulkan Al Ghazali dalam tatanan kehidupan sosial masyarakat Islam.

Pertama, adil, artinya apapun yang kita lakukan harus adil, baik dalam bertani, dagang, menjalankan profesi tidak menzalimi dan merugikan orang lain.

Kedua, ihsan, artinya lakukan berbagai macam kebaikan selain ibadah menjadi amal kita. Baik kepada sesama manusia, hewan maupun lingkungan hidup kita.

Ketiga, syafaqah aladdin, artinya apapun profesi kita, bekerjalah berdasarkan asas agama Islam dengan memasukkan nilai-nilai Islam kedalam profesi kita agar menjadi amal kebaikan dunia dan akhirat dengan kata lain Islam rahmatan lil'alamin.

“Tiga Statement/Had Al Ghazali adalah patron peradaban sosial dalam kehidupan sehari-hari, Aceh hari ini Propinsi termiskin di Sumatera dengan APBD terbanyak, ingin Aceh Bangkit maka lakukan 3 hal ini yang diajarkan oleh Rasulullah kepada Ummatnya,” sebut Tu Sop yang juga Dewan Pembina Kaukus Wartawan Peduli Syar'iat (KWPSI) ini.

Acara penyerahan rumah turut dibantu oleh 15 orang mahasiswa KKN UIN-Raniry di Gampong Blang Unyok yang dibangun khusus oleh masyarakat Aceh Malaysia dengan dana 30.500.000 Rupiah, sedangkan Rumah BMU 018 dibangun dengan dana  30.041.000 Rupiah.[] Rilis

Editor: THAYEB LOH ANGEN
Di Aceh Timur, Imam Besar Serahkan Dua Rumah untuk Warga Miskin di Darul Falah dan Julok Reviewed by barisan muda ummat on March 16, 2019 Rating: 5

No comments:

All Rights Reserved by Barisan Muda Ummat © 2018
Powered By Blogger, Touch by Nasrullah

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.