recent

BMU Bangun Rumah Layak Huni Untuk Warga Kurang Mampu Delima Pidie

Penyerahan Rab dan Gambar Pembangunan  Rumah Layak Huni BMU WPU 050 an Zulkifli Ibrahim Gampong Dayah Beuah Kecamatan Delima Kabupaten Pidie oleh Sekjen BMU Pusat Tgk Zainuddin MZ Al-Biruny kepada Penanggung Jawab Lapangan Pengurus DPD BMU Pidie didampingi Penerima Rumah BMU WPU dan Bapak Kechiek Gampong Setempat. (Ahad, 1/3/2020) 

PROFIL SINGKAT PENERIMA RUMAH BMU WPU 050

Zulkifli Ibrahim (56) bersama istri Ajiah Usman (40) dan mempunyai 4 orang anak masing-masing Rahmah (20), Muhammad Khadafi (17), Salsabila (15) dan Nafisatun Magfirah (9) berdomisili di Gampong Dayah Beuah Kecamatan Delima  Kabupaten Pidie berprofesi sebagai buruh bangunan menempati rumah aceh yang hampir roboh karena dimakan usia, atapnya  daun rumbia yang sudah bolong dimana-mana, berdinding papan sudah lapuk termakan usia dengan kondisi memprihatinkan.
Kondisi Rumah Tak Layak Huni milik Keluarga Bapak Zulkifli Ibrahim.
Sekjen BMU Pusat Tgk, Zainuddin MZ Al-Biruny mengatakan ” Setelah mendapatkan persetujuan Imam Besar BMU Tgk. H Muhammad Yusuf H. Abdul Wahab (Tu Sop Jeunieb) BMU telah menganggarkan biaya pembangunan rumah layak huni tipe 6X6 semi permanen ditambah dapur dan kamar mandi untuk keluarga Bapak  Zulkifli Ibrahim.

Sekjen BMU Pusat Tgk Z yang akrab disapa dikalangan masyarakat menambahkan keterangannya sumber dana Pembangunan Rumah BMU WPU 050 atas nama Keluarga Bapak Zulkifli Ibrahim, dari Donasi Safari Pengajian Imam Besar BMU Ayahanda Tu Sop Jeunieb dan Safari Dakwah Ketua Umum BMU Pusat Abiya Rauhul Mudi dan Sosialisasi BMU WPU di Negeri Jiran Malaysia beberapa waktu lalu, demikian tutupnya. 
BMU Bangun Rumah Layak Huni Untuk Warga Kurang Mampu Delima Pidie Reviewed by barisan muda ummat on March 03, 2020 Rating: 5

No comments:

All Rights Reserved by Barisan Muda Ummat © 2018
Powered By Blogger, Touch by Nasrullah

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.